Risoles Keju Kornet Mini.
Kamu dapat memasak Risoles Keju Kornet Mini menggunakan 12 bahan dan 12 langkah. Berikut cara membuat nya.
Bahan-bahan Risoles Keju Kornet Mini
- Siapkan 1 Bungkus Roti Tawar Kupas (tanpa pinggiran) *Sari Roti.
- Siapkan 1/2 Kotak Keju Quick Melt *Kraft.
- Siapkan 1/2 Kaleng Kornet Sapi *Kornetku Pronas 200g.
- Kamu membutuhkan 3 Butir Telur Rebus.
- Siapkan 1 Sachet Mayonnaise putih *Maestro 100g.
- Siapkan Tepung Roti *Mama Suka.
- Siapkan Minyak Goreng.
- Siapkan Peralatan yang dibutuhkan:.
- Siapkan Gelas bersisi Rata sebagai pengganti Rolling Pin Kayu.
- Siapkan Piring, Mangkuk, Garpu.
- Siapkan Pisau dan talenan.
- Siapkan Penggorengan/Wajan dan Spatula.
Risoles Keju Kornet Mini Instruksi
- Rebus 2 butir telur hingga matang merata. Kemudian potong menjadi bagian kecil atau bisa juga dicincang (Jangan sampai halus). Taruh pada sebuah piring..
- Potong keju menjadi dadu atau bisa juga diparut. Taruh pada sebuah piring..
- Giling roti hingga pipih dengan gelas yang sudah disiapkan (Jangan terlalu tipis karena bisa bolong)..
- Potong roti yang sudah dipipihkan menjadi 2 bagian, maka akan berbentuk persegi panjang..
- Ini tahap isian. Letakan keju yang udah dipotong/diparut, olesan kornet, potongan telur, dan mayonnaise secukupnya. (Untuk part ini, bisa ditambah/dikurangi/diganti bahan sesuai selera).
- Kocok 1 butir telur pada sebuah mangkuk, sebagai perekat. Tuangkan juga tepung roti pada sebuah piring. Dan siapkan sebuah piring..
- Oleskan telur pada setiap pinggir sisi roti yang udah ditaruh isian. Lalu lipat salah satu sisi hingga menjadi persegi. Tekan-tekan sisi hingga rapat. (Perhatikan kembali jangan ada yang terbuka).
- Jika udah menjadi bentuk persegi. Baluri permukaan roti dengan telur yang udah dikocok tadi. Lansung baluri tepung roti. Letakan pada piring yang udah disediakan. Lakukan ke semua hingga selesai..
- Tuang minyak goreng hingga setengah penggorengan. Panaskan dengan api sedang..
- Cemplung roti yang udah dibaluri tepung roti tadi ke minyak goreng yang udah panas..
- Goreng bolak balik hingga kecoklatan, angkat dan tiriskan..
- Terakhir lakukan plating biar cantik dan sajikan. Saran penyajian : Sajikan dengan saos tomat dan saos sambal pada mangkok kecil sebagai pelengkap..